Slot Gacor MAXWIN

Selalu Membayar Kemenangan Anda

Uncategorized

InfoBogor » Tarif Kereta Sukabumi Naik, Jadwal Ditambah

PT Kereta Api Indonesia (KAI) awal Februari kemarin mulai memberlakukan tarif baru untuk layanan Kereta Api (KA) Pangrango yang melayani jurusan Bogor-Sukabumi. Sontak kenaikan tarif ini pun mengagetkan penumpang lantaran tidak adanya sosialisasi terlebih dulu.

Jika sebelumnya tarif KA Pangrango untuk kelas ekonomi ac hanya Rp 15 ribu, kini naik menjadi Rp 20 ribu. Sedangkan untuk kelas eksekutif, kenaikannya cukup besar. Dari yang tadinya tarif hanya sebesar Rp 35 ribu untuk per penumpang sekali perjalanan, kini naik menjadi Rp 50 ribu.

Kenaikan tarif itu, seperti diungkapkan Kepala Humas Daop I PT KAI, Sukendar Mulya yang dihubungi Jurnal Bogor, merupakan kebijakan dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu. Upaya itu ditempuh, katanya, lantaran adanya tuntutan permintaan yang harus dilayani PT KAI. Sehingga, dinaikannya tarif KA Pangrango itu pun untuk meningkatkan pelayanannya kepada seluruh penumpang.

“Iya, mulai awal Februari ini tarif untuk KA Pangrango naik. Naiknya tarif ini karena adanya permintaan yang meningkat, jadi PT KAI sesuaikan tarifnya. Tapi nantinya pelayanan pun akan kami tingkatkan untuk kepuasan seluruh penumpang juga,” jelasnya.

Salah satu bentuk peningkatan pelayanan ini, kata Sukendar, PT KAI akan menambah jadwal keberangkatan KA Pangrango dari yang tadinya hanya sebanyak tiga kali setiap harinya kini menjadi empat kali. “KA Pangrango ini akan ditambah jam pemberangkatannya menjadi empat kali setiap harinya, sebelumnya kan cuma tiga kali saja,” tuturnya.

Sebelumnya jadwal keberangkatan KA Pangrango ini dari Bogor berturut-turut berangkat pukul 07.35 WIB, 12.45 WIB, dan 17.55 WIB. Kini ditambah satu keberangkatan lagi, yaitu pukul 21.00 WIB.

Anneu, warga Sukabumi yang setiap hari menggunakan jasa layanan KA Pangrango ini kepada Jurnal Bogor mengaku terkejut dengan kenaikan tarif baru yang diberlakukan PT KAI. Pasalnya, penumpang tidak mendapatkan sosialisasi terlebih dahulu. Apalagi dengan jumlah kenaikan yang cukup tinggi.

“Itu dia mas, saya sama teman yang tiap hari pakai KA Pangrango kaget waktu dengar tarifnya sekarang naik. Apalagi kami biasanya naik yang kelas eksekutif, terasa juga kenaikannya sampai Rp 15 ribu begitu. Paling sekarang ambil kelas yang ekonomi ac saja buat mengurangi pengeluaran,” paparnya.

Sumber: Jurnal  Bogor